Anisa Ariyani

Anisa Ariyani

Anisa Ariyani, memperoleh gelar sarjana di IAIN Metro yang kini tengah bertransformasi menjadi UIN Jurai Siwo Lampung. Penyuka fotografi dan dunia kepenulisan ini pernah didapuk menjadi wali kelas SMU di sebuah Islamic Boarding School di bilangan Lampung Timur. Namun hasrat yang membara terhadap dunia kepenulisan membuat dirinya mengambil keputusan besar untuk hijrah ke Pulau Jawa demi lebih memperdalam bidang terkait.

Tahun 2016, Kompasiana menjadi ajang pembuka bagi rilis karya-karya besutannya, yang cukup mencengangkan pada masanya serta terus relevan bertahun-tahun kemudian hingga akhirnya dipinang penerbit.

Buku Aku Anak yang Menyimpan Tanya (Pimedia, 2020), merupakan debut penting yang mengantar dirinya merasuk lebih dalam ke dunia psikologi. Bergenre psycothriller berpadu konsep opera aperta dengan taburan kisah berdiksi menawan namun penuh ide-ide tentang kesehatan mental yang betapa amat menakutkan. Bahkan cinta yang lazimnya indah bertebar romansa, di tangannya sontak berubah menjadi kisah yang penuh teror!

Di sela kesibukannya sebagai content creator yang berporos pada Self Improvement Enthusiast serta menjalani hari-hari sebagai guru rumahan bagi anak-anak sekitar, ia juga masih aktif mengelola Pelatihan Kepenulisan Online dan menjadi agen naskah bagi penulis yang ingin menerbitkan karya. Kecintaannya pada bidang pengembangan diri ini juga diwujudkan melalui sebuah grup kesehatan mental khusus perempuan.

Dapat dihubungi melalui:

Facebook: Anisa Ariyani

Instagram: Artyunisa & Anis.ariyani7

Tiktok: @anisariyani7



Update Post